Foto Pre Wedding Untuk Ide Dan Contoh – Banyak persiapan sebelum menikah yang harus dijalani oleh calon pengantin. Mulai dari persiapan fisik, mental, materi dan banyak ritual bagi beberapa etnis dan golongan tertentu. Salah satu yang tidak pernah ketinggalan di zaman sekarang ini adalah foto pre wedding atau foto pra wedding. Pada tulisan kali ini fanind.com mencoba untuk menghadirkan foto-foto pre wedding untuk ide dan contoh dari hasil penelusuran google bagi Anda yang sedang mempersiapkan pernikahan. Namun sebelum itu, saya coba untuk menghadirkan satu foto wedding unik terbaru yang saya dapatkan dari yahoo[dot]com. Ini sebenarnya bukan foto pre wedding, tapi bagus juga dijadikan ide dan contoh foto pra wedding yang unik, meskipun nantinya akan jadi foto pre wedding yang cukup ekstrim.
|
Contoh foto pre wedding unik dan nyeleneh |
Foto ini adalah dari pasangan pengantin baru bernama Natasha Samuel yang membuat heboh media online dengan merayakan ritual Trash the Dress lewat aksi yang cukup dramatis dan berapi-api, Trash the Dress merupakan suatu ritual bagi setiap mempelai wanita untuk berpose di depan kamera sewaktu mereka menghancurkan gaun pengantinnya sendiri.
Pada bulan Mei 2013 yang lalu, setelah Natasha Samuel menikah dengan kekasihnya yang bernama Daniel Yakcobi di sebuah tepi pantai Negara Israel, Natasha sengaja membuat gaun pengantin milknya terbakar dengan dalih seni. Teman Natasha bertugas merendam ekor gaun pengantinnya dengan cairan tertentu dan kemudian menyulutnya dengan api. Semburan jejak api di pantai seketika menyala dengan sangat cepat dalam sebuah balutan cahaya berwarna oranye yang membara di belakang Natasha, sementara seorang fotografer professional dari White Studio Photography di Kota Tel Aviv merekam foto yang unik dan fantastis tersebut.
Pada saat pemotretan Natasha berhasil bersikap tenang dan tersenyum dengan menampilkan wajah cantiknya di hadapan kamera sang fotografer, setelah itu hanya dalam hitungan detik dia berusaha memadamkan sisa api pada gaun pengantinnya tersebut yang telah hampir habis oleh alat pemadam kebakaran dengan berlari ke arah laut bersama suami barunya. Hasilnya, Natasha tetap utuh tanpa cedera sedikitpun, namun bagian belakang gaun pengantinnya hangus menjadi abu. Foto yang dihasilkan pada peristiwa itu sangat luar biasa. Coba lihat gambar dibawah ini, dia berdiri tenang dengan kobaran api dibagian belakangnya.
Natasha dalam trash the dress |
Anda boleh percaya atau tidak, tapi Natasha dan Daniel bukanlah pengantin baru pertama yang membuat foto Trash the Dress dengan kobaran api. Beberapa konsep lain banyak digambarkan dalam foto wedding masa lalu seperti bom cat, lempar-lemparan makanan, atau melompat dari tebing ke laut, ada juga yang naik rollercoaster, dan tak ketinggalan ski air. Fotografer wedding asal Las Vegas yang bernama John Michael Cooper, diakui sebagai pengusung tren seperti itu mulai pada 2001 silam, saat itu dia merasa bosan dengan foto pernikahan umum sebagaimana kebanyakan yang ditemui, dan dia berhasil meyakinkan kliennya untuk bisa berpose dengan gaun pernikahan mereka di lokasi-lokasi yang sangat tidak biasa ataupun ditempat yang kotor.
Nah, apakah Anda tertarik untuk membuat foto pre wedding dengan konsep seperti Natsha? Jika terlalu sayang dengan gaun pengantin untuk dirusak, Anda bisa menggunakan photoshop untuk membuat foto menjadi unik.
Berikut ini adalah contoh foto pre wedding untuk ide dan contoh bagi Anda. Jika kurang jelas, Anda bisa klik foto-foto di bawah ini untuk memperbesar.
More from my site
Tags: pesta pernikahan