4 Cara Menjadi Suami Yang Menghargai Istri – Menghormati dan menghargai merupakan elemen penting dalam pernikahan. Ketika wanita tidak dihormati, mereka merasa tidak aman dan kehilangan perasaan positif dalam diri mereka. Para suami harus menghormati dan menghargai istri mereka dan sebaliknya para istri juga harus menghormati dan menghargai suami mereka. Banyak suami secara tidak sadar mereka sebenarnya tidak menghormati istri mereka. Tulisan fanind.com kali ini adalah beberapa wawasan penting tentang bagaimana cara para suami bisa menghormati istri mereka. Setelah sebelumnya membahas tentang cara dan tips menjadi suami yang baik dan 5 cara menghadapi kemarahan istri, tips untuk suami kali ini akan melengkapi tips-tips lainnya agar Anda menjadi suami ideal yang dicintai istri, agar rumah tangga bahagia dan harmonis. berikut ini adalah 4 Cara Menjadi Suami Yang Menghargai Istri.
|
Menghargai istri, disayang istri (Foto dari: www.womenzmag.com) |
1. Libatkan dia dalam keputusan Anda
Jangan menjadi suami yang membuat semua keputusan penting. Jangan menjadi suami yang membuat keputusan tentang pindah tempat kerja saat mendapat pekerjaan baru tanpa berkonsultasi pada istri terlebih dulu dan tidak meminta masukannya dalam hal ini. Hal seperti ini perlu dibahas secara menyeluruh bersama dengan istri, baik sisi positif ataupun negatifnya. Cara yang terbaik adalah dengan bertanya padanya, apa yang istri Anda pikirkan tentang hal ini? Adakah yang dia suka dari tempat dan pekerjaan baru Anda? Perlakukan dia sebagai pasangan Anda.
Jangan membeli mobil baru atau perabotan baru tanpa sepengetahuannya dan kemudian memberitahu dengan ucapan “sayang, aku membeli sebuah mobil baru”. Itu tidak menunjukkan rasa hormat dan menghargai sama sekali. Ini adalah sebuah ikatan pernikahan dan Anda bersama-sama mengambil keputusan dalam hal ini. Atau mungkin Anda mengundang orang ke rumah Anda untuk makan malam pada hari tertentu, tanpa meminta masukan terlebih dulu pada istri, atau Anda baru memberi tahu dia 10 menit sebelum mereka tiba.
Ketika membuat sebuah keputusan, jangan membawa pandangan bahwa Anda adalah satu-satunya orang dalam rumah tangga, mungkin Anda satu-satunya orang yang bekerja dan Anda dapat melakukan apapun yang Anda inginkan. Tapi Istri Anda adalah pasangan hidup Anda yang terikat dalam pernikahan dengan Anda. Libatkanlah dia dalam keputusan Anda.
2. Dukung dia dalam menggapai impian dan keinginannya
Jika istri Anda ingin mengejar karir lain atau mendapatkan gelar akademis impiannya, jangan mengalihkan pembicaraan saat dia membicarakannya dengan Anda, menertawakannya atau berpikir bahwa itu adalah ide yang konyol atau mematikan harapannya. Anda harus mendukung dia, membantunya, mendorong dan mengeksplorasi semua pilihannya. Jika saat ini mungkin bukan waktu yang tepat untuk hal itu secara finansial, tapi ini perlu untuk dibahas, dan suami selayaknya tidak mengesampingkan mimpinya.
3. Jangan mencoba untuk mengubah dia agar menjadi seperti apa yang Anda pikirkan atau dia harus menjadi seperti apa yang Anda bayangkan.
Mungkin Anda punya harapan bahwa istri Anda harus menjadi seperti apa, tapi itu tidak pernah dikomunikasikan kepadanya. Kemungkinan konflik dan permasalahan dalam rumah tangga dapat timbul dari hal ini. Istri Anda mungkin ingin bekerja atau menjadi wanita karir dan Anda ingin dia menjadi ibu rumah tangga atau tinggal di rumah saja, atau dia harus bertanggung jawab untuk semua pekerjaan rumah tangga seperti memasak makanan, membersihkan rumah dan mencuci. Istri Anda yakin bahwa Anda harus turun tangan dan membantunya untuk mendapatkan pekerjaan, tapi disisi lain Anda percaya bahwa bekerja hanya menjadi tanggung jawab Anda sebagai suami. Ini adalah wilayah yang perlu didiskusikan dan suami istri perlu saling memahami satu sama lain.
Menjadi suami yang menghormati istri (Foto dari: 1cita.com) |
Anda harus menghormati kebutuhan istri dan prinsip-prinsipnya. Jika istri Anda memiliki pandangan yang berbeda pada hal-hal tertentu seperti politik, cara mendidik anak, keuangan atau apa pun, jangan memaksa dia dalam bagaimana dia harus berpikir. Anda harus memahami bahwa pengalaman dan pendidikannya memberikan kontribusi terhadap caranya berpikir tentang hal-hal seperti itu. Anda dapat setuju untuk tidak setuju.
4. Hormati dia di depan orang lain
Bila Anda berada di antara teman-teman, kerabat atau tetangga, janganlah mengkritik, membentak padanya atau menurunkan harga dirinya. Bersikaplah yang baik, sopan dan menghargai serta menghormati istri Anda.
Itulah 4 Cara Menjadi Suami Yang Menghargai Istri agar tercipta suasana yang hangat dan tercipta keharmonisan dalam rumah tangga. Tentu saja ini hanya sebagian kecil tips menjadi suami yang baik, untuk melengkapinya Anda bisa membaca tulisan berjudul 12 Tips Menjadi Suami Yang Romantis. Selain itu, agar tidak banyak membuat kesalahan setelah menikah dan menjadi suami, Anda bisa membaca beberapa model kesalahan yang biasa dilakukan para suami dalam postingan berjudul 5 Kesalahan Saat Menjadi Suami.
More from my site
Tags: Rumah Tangga Bahagia