Perbedaan pria dan wanita memang sudah dapat jelas terlihat secara fisik. Namun, lebih jauh lagi, wanita dan pria banyak sekali mempunyai perbedaan yang sangat unik. Dari hal – hal kecil pun banyak sekali perbedaan yang tanpa kita sadari memang benar adanya.
Jika Anda dapat mengamati sehari – hari dari perilaku pria dan wanita, mungkin akan sangat terlihat jelas perbedaannya. Tetapi tanpa disadari perbedaan itulah yang membuat para wanita dan pria saling melengkapi. Untuk Anda yang penasaran dengan perbedaan yang dimiliki oleh pria dan wanita, Anda dapat menyimak ulasan berikut ini.
Fakta Lucu Perbedaan Pria dan Wanita
1. Saat Menguap
Perbedaan pria dan wanita yang pertama. Jika Anda perhatian, wanita yang menguap, dia akan menutupi mulutnya dengan telapak tangan yang terbuka agar terlihat lebih sopan dan anggun. Biasanya para wanita lebih menjaga image di depan orang lain. Sedangkan kaum pria, umumnya akan menutup mulutnya dengan tangannya yang mengepal. Atau juga banyak pria yang bahkan tidak menutupi mulutnya ketika menguap. Kaum pria biasanya lebih cuek dan apa adanya.
2. Melepas Kaos
Perbedaan pria dan wanita yang ke dua. Dalam hal yang satu ini pun terlihat perbedaan antara pria dan wanita. Wanita akan melepas kaos dengan menarik ujung bawah kaos ke arah atas. Sedangkan para pria melakukannya dengan cara menarik kaos bagian punggung ke arah atas agar lebih simpel dan mudah.
3. Saat Dipanggil
Perbedaan pria dan wanita yang ke tiga. Ketika dipanggil, para wanita hanya menolehkan wajahnya, sedangkan kaum pria akan memutar seluruh tubuhnya. Entah kenapa melakukan hal tersebut namun memang banyak wanita dan pria yang melakukan hal demikian.
4. Perasaan Nyaman
Perbedaan pria dan wanita yang ke empat. Seorang wanita merasa tidak nyaman saat tangannya tidak menyentuh apapun. Oleh karena itu wanita harus mempunyai sesuatu di tangannya, entah itu handphone, buku, makanan atau menggandeng pasanganya. Sedangkan pria? Dia cenderung bebas untuk kemanapun bahkan tanpa menyentuh apapun.
5. Berjalan Turun
Perbedaan pria dan wanita yang ke lima. Saat berjalan di jalan yang menurun, wanita lebih sering berjalan dengan menyamping, sedangkan pria akan berjalan dengan cara zig zag.
6. Bicara Tentang Anu
Perbedaan pria dan wanita yang ke enam. Wanita tidak akan mengajak bicara dengan bagian intimnya, dan tidak juga akan memberi nama (paling dengan nama Miss V). Sedangkan pria, banyak dari mereka akan mengajak ngobrol bagian intimnya bahkan diberi nama.
7. Berjalan di Jalan Panas
Perbedaan pria dan wanita yang ke tujuh. Ketika berjalan tanpa alas kaki permukaan yang panas, wanita lebih sering berjalan dengan cara berjinjit, sedangkan pria lebih suka dengan menumpu pada tumitnya.
8. Ketika Duduk
Perbedaan pria dan wanita yang ke delapan. Wanita jarang mengangkang saat duduk di kursi. Demikian juga pada saat mengendarai motor , wanita tidak akan mengangkang. Sedang kaum pria, justru keliatan seperti kemayu kalau tidak ngangkang saat duduk atau mengendarai motor.
9. Menutup Telinga
Perbedaan pria dan wanita yang ke sembilan. Wanita lebih sering menutup telinga hanya dengan salah satu jari, sedangkan pria akan menggunakan telapak tangan mereka untuk menutup telinga mereka.
10. Menunjukkan Tangan
Perbedaan pria dan wanita yang ke sepuluh. Jika diminta untuk menunjukkan tanganya, pria lebih sering akan menunjukkan telapak tangannya. Sedangkan para wanita lebih suka menunjukkan punggung tangannya.
11. Kebiasaan di Pagi Hari
Perbedaan pria dan wanita yang ke sebelas. Untuk para pria biasanya sering bangun telat, semisal ada janji jam 9 pagi maka jam 8 pagi baru terbangun, kemudian ketika mandi tidak membutuhkan waktu yang lama kurang lebih 10-15 menit, dan langsung berangkat ke tempat tujuan dan sampai sesuai dengan janji yang telah dibuat. Berbeda dengan wanita, apabila ada janji jam 9 pagi maka para wanita bangun lebih awal semisal jam 6, kemudian melakukan persiapan dan mandi yang membutuhkan waktu satu sampai satu setengah jam, kemudian mulai memakai riasan, dan akhirnya telat mengikuti janji yang telah dibuat.
12. Ketika Putus Cinta
Perbedaan pria dan wanita yang ke dua belas. Seorang pria yang baru putus dari pacarnya hari pertama rasanya bahagia sekali, seminggu kemudian pria mulai murung, berkurang nafsu makannya, lalu sebulan kemudian timbul rasa penyesalan karena telah berpisah dari pasangannya bahkan sampai menangis. Berbeda dengan para wanita, ketika hari pertama putus wanita cenderung murung dan menangis bahkan menyalahkan diri atas gagalnya hubungan tersebut, tetapi seminggu kemudian nafsu makan meningkat dan mulai menata dirinya dan hatinya lagi. Sebulan kemudian si wanita benar-benar sudah melupakan kesedihannya.
13. Ketika Pergi ke Tempat Potong Rambut
Perbedaan pria dan wanita yang ke tiga belas. Ketika pria pergi ke tukang cukur rambut, bahkan sampai dipotong habis rambutnya, harganya kurang lebih sekitar 15 ribu. Sedangkan apabila wanita potong rambut walaupun cuma sedikit atau hanya merapikan saja, paling murah harganya sekitar 40 ribu rupiah bahkan sampai ratusan ribu padahal hasilnya sama saja.
14. Ketika Bercermin
Perbedaan pria dan wanita yang ke empat belas. Seorang pria ketika bercermin sering merasa bahwa badannya bagus sekali dan berotot, bahkan yang gemuk sekalipun sering merasa bahwa badannya masih kurus ataupun sedikit berisi. Tetapi berbeda dengan wanita, seorang wanita yang kurus ketika berkaca sering sekali merasa sangat gemuk dan merasa tidak percaya diri.
Itu dia beberapa keunikan mengenai perbedaan pria dan wanita yang tanpa kita sadari sering terjadi. Semoga ulasan di atas dapat berguna untuk Anda.